12 Tips Kesehatan Aneh yang Efektif (Bagian 2)

DITULIS OLEH:
Cindy Wijaya 

Mei 9, 2016


Kami kembali akan melanjutkan seri artikel tentang 12 macam tips kesehatan yang terkesan aneh dan hoax tetapi sesungguhnya efektif dan terbukti memang memberi manfaat bagi kesehatan. Begitu banyaknya informasi yang tersebar di dunia maya seputar tips kesehatan kerap kali membuat Anda tidak bisa membedakan mana yang hoax dan mana yang benar-benar bermanfaat.

Dan berikut ini adalah beberapa tips kesehatan lain yang kerap dianggap tidak masuk akal tetapi justru efek tif memberi manfaat untuk kesehatan.

  • Soda diet bukan solusi untuk menurunkan berat badan

    Bila selama ini Anda mendengar informasi bahwa kadar gula dalam soda termasuk sangat tinggi dan bisa menjadi salah satu pemicu diabetes dan kegemukan, Anda sebenarnya sudah mendengar informasi yang benar.

    Namun ketika kemudian Anda mendapatkan informasi bahwa solusi untuk tetap bisa mengkonsumsi soda selama diet adalah dengan mengkonsumsi soda diet, Anda bisa jadi sedang termakan propaganda iklan.

    Karena dalam riset yang Johns Hopkins Bloomberg School of Public Health dikatakan bahwa soda diet yang dikatakan rendah kalori justru menyebabkan tubuh menjadi lebih banyak mengkonsumsi kalori dari makanan.

    Fakta lain juga membuktikan bahwa soda diet yang tetap hadir dengan rasa yang cukup enak juga menandakan adanya jenis gula artifisial yang ditambahkan. Kadang asupan gula artifisial sendiri bisa menjadi sumber gula baru bagi tubuh atau malah menjadi beban bagi liver.

  • Dinginkan diri Anda dengan minuman panas

    Ketika udara sedang demikian panas atau ketika Anda sedang kepedasan, hal yang kerap kali Anda anggap melegakan adalah dengan mengasup segelas besar minuman dingin yang menyegarkan. Tetapi sebenarnya cara ini tidak sepenuhnya benar.

    Justru minuman panas akan menyebabkan tubuh melakukan pebakaran yang mendorong tubuh mengeluarkan keringat lebih. Keringat ini akan berfungsi menetralkan suhu tubuh Anda secara natural.

    Malah meminum dingin ketika udara sangat panas terbukti menyebabkan efek pendinginan mendadak pada area pembuluh darah menuju otak yang kerap kali justru menyebabkan aliran darah menuju otak menjadi terhambat. Inilah sebabnya setelah minum es di hari yang terik menyebabkan kepala Anda terserang migrain.

  • Lakukan olahraga ketika Anda lelah

    terdengar semakin tidak masuk akal bukan? Ketika Anda justru disarankan untuk melakukan olahraga ketika Anda merasa lelah dan tertekan. Padahal jelas bagi mereka yang sedang lelah dan penat, olahraga adalah hal yang paling ingin dihindari.

    Namun ternyata menurut riset yang dijurnalkan dalam Medicine and Science in Sports and Exercise olahraga justru membantu Anda mengatasi lelah. Kelelahan dan rasa penat kebanyakan berasal dari efek terserapnya banyak asupan oksigen dalam tubuh karena terus digunakan untuk berpikir dan beraktivitas.

    Dan rupanya olahraga justru mendatangkan banyak asupan oksigen karena nafas Anda menjadi lebih kuat untuk menarik banyak oksigen dan detak jantung bekerja lebih cepat untuk mendorong darah menghantarkan oksigen ke seluruh tubuh.

    Olahraga juga membantu mendorong produksi sejumlah hormon yang memberi efek rasa senang seperti serotonin, endorfin dan dopamin. Ini akan membantu Anda lebih relaks dan memperbaiki mood Anda.

  • Menulis membantu meningkatkan kualitas otak Anda

    Menulis mendorong banyak sistem saraf dalam otak bekerja dengan lebih kuat seperti sistem motorik halus pada tangan sampai sistem kendali ingatan. Jadi jangan tenggelam dengan dunia gadget yang membuat Anda lupa dengan tulisan tangan. Karena bahkan menurut riset dari Indiana University menulis dengan tangan membantu menjaga kualitas otak di usia lanjut.

    Dalam riset lain dikatakan ketika Anda butuh bantuan untuk mengingat sebuah materi, menulisnya ulang akan membantu Anda lebih baik untuk mengingatnya dengan mudah dibanding dengan sekedar menghafalnya.

  • Tingkatkan kualitas hubungan sosial dengan mengurangi pertemuan

    Salah satu cara terbaik untuk menjaga kesehatan psikologi seseorang adalah dengan menjaga kualitas hubungan sosial mereka. Semakin baik hubungan sosial yang berhasil dijalin seseorang semakin sehat perkembangan psikologi yang bisa ditumbuhkan.

    Namun rasanya ide di atas terdengar aneh untuk Anda ikuti bukan? Tetapi faktanya semakin sering Anda bertemu dengan kelompok sosial atau individu tertentu, efek senang yang dihasilkan semakin mengecil. Secara psikologis pertemuan menjadi terasa biasa dan tidak lagi menimbulkan efek senang dengan sama baiknya dengan pertemukan yang tidak terlalu kerap dilakukan.

    Sementara menurut Elizabeth Lombardo, PhD, pakar psikologi mengatakan manusia bagaimanapun justru membutuhkan waktu tertentu untuk sendiri. Waktu ini menjadi kesempatan seseorang melakukan refleksi, menjadi lebih relaks dan melepas pikiran penatnya dengan melakukan sesuatu yang sifatnya personal. Mereka yang tidak memiliki waktu untuk dirinya sendiri cenderung menjadi lebih mudah stress.

  • Sabun anti bakterial bukan jawaban kekhawatiran Anda

    Asumsi bahwa jawaban untuk selalu menjaga kesehatan Anda adalah dengan menggunakan sabun khusus anti bakteri sebenarnya tak sepenuhnya tepat, sekalipun klaim yang selama ini dipropagandakan memang cukup menjanjikan.

    Kecuali Anda memiliki jenis kulit sensitif dengan jenis sabun dengan kandungan pewangi dan kadar pelembab tertentu, sabun anti bakteri sebenarnya tak banyak membantu Anda mengatasi segala jenis penyakit menular. Kemampuannya hanya efektif pada kulit Anda dan hampir tak berperan sama sekali dalam mencegah masuknya bakteri ke dalam tubuh Anda.

    Malah over ekspos terhadap beberapa jenis materi anti septik seperti triclosan bisa menyebabkan terjadinya resistensi. Bakteri menjadi tidak lagi bisa dicegah untuk menyerang tubuh karena sudah resisten terhadap anti septik. Beberapa negara bagian di Amerika bahkan menyatakan larangan penggunaan triclosan secara jangka panjang termasuk dalam produk sabun.

Itulah tadi 6 bagian kedua dari 12 tips kesehatan yang terkesan sebagai hoax namun justru memberi banyak manfaat untuk kesehatan Anda.

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Cindy Wijaya seorang editor dan penulis beragam artikel kesehatan. Ia senang meriset dan berbagi topik-topik kesehatan dan pemanfaatan herbal. Tinggal di Bogor “kota hujan” sehingga mencintai suasana hujan dan sering mendapat inspirasi ketika hujan. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}