Tips Alami Memutihkan Kulit pada Bagian Lutut dan Siku


By Cindy Wijaya

Salah satu area tersulit untuk mengembalikan warna cerah kulit adalah area lutut dan siku. Karena area ini berada pada bagian lipatan dan kerap pula mendapatka tekanan area ini cenderung sangat gelap, jauh lebih gelap dari bagian tubuh yang lain. Itu sebabnya kali ini kami akan mencoba berbagi tips alami memutihkan kulit bagian lutut dan siku.

Kadang kala, meski Anda berhasil untuk memutihkan kulit pada bagian tubuh Anda secara keseluruhan, tetapi tetap saja Anda tak kunjung sukses untuk memutihkan area siku dan lutut. Kedua bagian ini tetap tampak lebih gelap dan berlipat.

Tak sulit sebenarnya menemukan tips alami memutihkan kulit pada area siku dan lutut. Boleh dikatakan kalau tips alami memutihkan kulit pada area lutut dan siku ini terbilang mudah dan sederhana untuk Anda jajal. Cukup dengan memanfaatkan bahan-bahan natural yang biasa di temukan di sekitar lingkungan Anda.

Cara perawatannya juga terbilang mudah dan sederhana. Anda bisa dengan mudah mengaplikasikannya pada siku dan lutut Anda, melakukannya dengan rutin selama beberapa pekan dan Anda sudah bisamendapatkan hasil optimal pada kulit Anda. Apa saja cara efektif tips alami memutihkan kulit siku dan lutut tersebut.

1. Minyak kelapa

Perawatan dengan minyak kelapa murni memberi Anda dua manfaat, mencerahkan dan melembabkan, hilang sudah kesan kusam dan kerutan yang justru memberi kesan gelap pada lipatan siku dan lutut. Pastikan anda memilih minyak kelapa murni atau gunakan saja jenis Virgin Coconut Oil karena kandungan di dalamnya masih sangat alami dan bebas senyawa kimia berbahaya.

Minyak kelapa murni mengandung begitu banyak vitamin E yang baik untuk menstimulasi produksi kolagen baru. Pembentukan kolagen akan membantu dalam proses regenerasi dan pada akhirnya bermanfaat bagi kulit dengan membantu memutihkan kulit.

Anda bisa memilih untuk memadukan minyak kelapa dengan garam dan sedikit perasan lemon dan memanfaatkannya sebagai minyak pijat. Perpaduan ini untuk membantu mengangkat sel kulit mata, membantu mencerahkan dan mempercepat regenerasi kulit.

2. Kacang kenari atau almond

Kacang kenari dan almond sebenarnya dua jenis kacang berbeda dengan nutrisi yang tidak sama persis . Namun kenari dan almond diketahui mengandung dua nutrisi penting lemak baik yang sehat untuk melembabkan kulit dan vitamin E yang tinggi.

Untuk terapi lutut dan siku Anda bisa campurkan kacang almond atau kacang kenari yang telah menjadi bubuk halus dengan beberapa jenis minyak esensial, seperti minyak kelapa , minyak jarak, atau minyak zaitun.

Gunakan ramuan minyak dan kacang tadi untuk memijat area lutut dan siku dengan gerakan memutar. Gerakan memutar efektif mencegah keriput dan membantu mengangkat sel kulit mati. Kemudian diamkan selama 15 menit sebelum Anda bilas. Cara ini juga akan membantu melembabkan kulit sekaligus membantu kulit melakukan regenerasi sel. Sel kulit baru yang muncul biasanya akan tampil lebih cerah dari kulit sebelumnya.

3. Gula putih

Untuk perawatan ini Anda bisa gunakan jenis gula putih berwarna keruh karena memiliki kandungan yang lebih kuat dibandingkan jenis putih. Untuk perawatan ini, Anda perlu untuk mengaduk dengan merata gula pasir sebanyak 1 sendok makan dengan 2 sendok makan minyak olive.

Jadikan bahan ini sebagai scrubing atau lulur pada area lutut dan siku dengan digosok dan dipijat dengan perlahan pada kedua area tersebut. Setelah Anda gosokan selama 10 menit, diamkan lagi pada lutut dan siku selama 10 menit baru Anda bilas.

4. Kentang

Kentang juga memiliki manfaat baik untuk mengatasi keluhan kulit kering, kusam dan menghitam seperti kulit pada area siku dan lutut. Untuk mengaplikasikan perawatan dengan kentang adalah cara mengiris satu buah kentang, lalu iris melintang. Gosokan satu irisan kentang tadi pada lutut dan siku,kemudian diamkan baru bilas dengan air hangat.

Kentang mengandung sangat banyak vitamin dan mineral yang menutrisi kulit kering. Kentang juga akan efektif membantu lutut menjadi lebih lembab, bebas keriput dan juga terlihat lebih cerah dari sebelumnya. Lakukan rutin terapi ini setiap hari untuk hasil optimal.

5. Baking soda

Kadang Anda tidak punya cukup waktu untuk memutihkan dan mencerahkan kulit dengan proses yang lama. Untuk Anda yang butuh cepat, Anda bisa gunakan baking soda. Tentu saja gunakan sesekali saja karena bila Anda menggunakannya terlalu sering bisa mengakibatkan efek pengelupasan berlebihan. Karena baking soda memiliki sifat keras dan merusak bila sering Anda gunakan pada kulit.

Untuk menekan efek kering dan pengelupasan berlebihan Anda bisa padukan baking soda ini dengan media lain seperti susu krim atau butter milk. Dapat pula Anda padukan dengan minyak jarak, minyak olive atau minyak kelapa, minyak kenari atau almond untuk kemudian Anda ratakan da pijatkan pada kulit selama 10 menit.

Diamkan selama 10 menit kemudian, lalu bilas dengan air campuran air essensial mawar atau air rendaman mentimun. Dengan perawatan semacam ini, Anda bisa mendapatkan manfaat tips alami memutihkan kulit siku dan lutut dengan cepat namun tetap aman.

6. Lidah buaya

Lidah buaya atau juga dikenal secara ilmiah sebagai Aloe Vera dikenal dengan kandungan vitamin E dan C yang tinggi serta kadar astringent yang akan memberi efek pelembab yang tinggi. Anda bisa gunakan loevera sebagai tips alami memutihkan kulit siku dan lutut dengan rutin, setidaknya setiap hari. Karena sifat kerjanya lebih lambat, meski lebih melembabkan dengan mendalam.

Cara perawatan dan pemutihan kulit siku dan lutut dengan lidah buaya ini sebenarnya sederhana, cukup dengan membelah selembar daun lidah buaya kemudian Anda ambil cairan kental serupa lendir di dalamnya. Oleskan cairan ini untuk merawat kulit lutut dan siku tadi. Gosokan merata, pijat dan diamkan selama 15 menit sebelum mengering.

Anda juga bisa menambahkan tambahan minyak zaitun atau minyak kelapa murni sebagai campuran untuk membantu meningkatkan kemampuan terapi untuk melembabkan kulit. Semakin lembab kulit siku dan lutut semakin baik kadar putih yang tampak.

Bagaimana menurut Anda tips alami merawat kulit pada area siku dan lutut yang kami sampaikan? Ternyata tak sulit bukan menjadi lebih menarik? Hanya saja jelas membutuhkan ketekunan dan ketelatenan.

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Cindy Wijaya seorang editor dan penulis beragam artikel kesehatan. Ia senang meriset dan berbagi topik-topik kesehatan dan pemanfaatan herbal. Tinggal di Bogor “kota hujan” sehingga mencintai suasana hujan dan sering mendapat inspirasi ketika hujan. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}