Rahasia Kandungan Noni Juice

DITULIS OLEH:
Cindy Wijaya 

Agustus 1, 2018


Tahukah Anda rahasia kandungan Noni Juice yang membuatnya hebat dalam mengatasi beragam penyakit berat? Simak keterangan selengkapnya dalam artike ini!

Penelitian Ungkap Rahasia Kandungan Noni Juice

Lewat tulisan ini Anda akan diajak secara singkat untuk mengenal kandungan-kandungan Noni juice yang menjadi kunci dalam mengatasi berbagai penyakit.

Berikut ini adalah daftar kandungan Noni beserta penjelasan singkatnya.

  • Vitamin : A1*, B1, B6, B12, C*, E*, Dll
  • Mineral Magnesium, Calsium, Phosphor, Besi, Selenium, Seng, Kalium, Natrium
  • Asam Amino : Pencegahan Degenerasi Sel, diantaranya : Arginine, Cystin, Glycine, dll
  • Nitric Oxide : Sebagai Neuro Transmitter yaitu untuk meningkatkan sinyal inter dan intra selular (NOBEL 1998)
  • Damnacanthal : Anti-kanker dan Anti-biotik alami
  • Alizarin : Pemutus hubungan pembuluh darah ke tumor
  • Terpenoid : Anti Mikroba: Eugenol – Anti Kanker; Asam Ursolic: Anti-Kanker (Leukemia); Anti-Mikroba (AIDS), Anti-Inflamasi, Anti-Histamin, Anti-Alergi
  • Glycoside : Perawat jantung, Flavonol Glycoside
  • Scopoletin : Menurunkan tekanan darah, Anti-Bakteri, Pneumonia, Anti-Alergi
  • Proxeronine : Sangat vital bagi penyehatan sel, Anti-Mikroba, Anti-Inflamasi, Anti-Oksidan, Anti-kanker
  • Polysaccharida : Anti-Mikroba, Anti-Kanker, dll

Kandungan-kandungan Noni tersebut diketahui dari berbagai penelitian yang telah dilakukan oleh banyak peneliti terkemuka, seperti diantaranya adalah; Qiang Ma, Krista Kinneer-De Fede, Dr. Neil Salomon, Dr. Nelson Rivers, Dr. Isabella Abbott, dan Dr. Steven M. Hall, M.D.

Zat Aktif Noni Juice – Bantu Atasi Kanker

Adapula zat aktif anti mikroba seperti antrakuinon yang mengobati infeksi kulit, pilek, demam, alergi juga peradangan, karena bakteri dan jamur. Tidak sampai di situ saja, antrakuinon juga mampu memberantas bakteri Salmonella, Shigella (penyebab disentri), Escherichia coli, Pseudomonas aeroginosa, dan Staphylococcus (penyebab infeksi jantung).

Sedikit informasi tentang zat anti-kanker dalam Noni, yaitu damnachantal, dimana zat aktif ini bekerja dalam diri Anda dengan memperlambat proses penyebaran (metastasis) sekaligus melawan sel kanker (K-ras-NRK).

Agar pertahanan tubuh lebih kuat, polifenol dibutuhkan untuk melindungi DNA dari radikal bebas. Noni juice juga mengandung mineral selenium, dan asam askorbat yang berfungsi sebagai antioksidan sehingga dapat menangkal radikal bebas yang menyebabkan kanker.

Sangat banyak bukan kandungan bermanfaat dari buah Noni ini? Tidak heran manfaatnya juga banyak. Noni tidak hanya efektif untuk satu penyakit, tetapi bermacam-macam penyakit.

Dalam dunia pengobatan herbal buah Noni termasuk dalam panasea, dimana sebuah herbal bisa diakui sebagai panasea kalau herbal tersebut dapat dimanfaatkan dalam pengobatan berbagai penyakit sekaligus.

Dalam artikel berikutnya kami akan mengulas lebih rinci tentang masing-masing manfaat kandungan Noni juice di atas. Khususnya tentang manfaat luar biasa dari xeronine dan proxeronine yang terdapat dalam Noni yang merupakan kunci agar tubuh kita mampu menyembuhkan dirinya sendiri dari berbagai macam penyakit.

NB: Bila Anda memerlukan rekomendasi produk Noni Juice yang asli dan berizin, silakan hubungi kami untuk mendapatkan informasinya dengan membalas langsung email ini atau mengunjungi toko online kami.

Sumber
J Nutr Biochem. Damnacanthal, a Noni component, exhibits anti-tumorigenic activity in human colorectal cancer cells. 2011-08-17. URL: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3222750/. Diakses 2018-09-04. (Archived by WebCite®)

Waha, Maria Goreti. 2001. Sehat dengan Mengkudu. Wijayanti, Listyani, editor. Jakarta: MSF Group

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Cindy Wijaya seorang editor dan penulis beragam artikel kesehatan. Ia senang meriset dan berbagi topik-topik kesehatan dan pemanfaatan herbal. Tinggal di Bogor “kota hujan” sehingga mencintai suasana hujan dan sering mendapat inspirasi ketika hujan. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}