Semakin banyak produk susu kedelai yang diproduksi dan dijual. Karena pemasaran inilah, pada akhirnya makin banyak orang yang menikmati susu kedelai. Namun mereka yang meminumnya seringkali bukan hanya karena enak rasanya, tapi juga karena ingin mendapatkan manfaat susu kedelai. Jadi, apa sajakah manfaat susu kedelai bagi tubuh kita?
Susu kedelai merupakan produk susu olahan dari kacang kedelai. Untuk menghasilkan susu kedelai, kedelai yang sudah dipersiapkan harus direndam, digiling, dan direbus sehingga menghasilkan cairan berwarna putih menyerupai susu. Kacang kedelai secara alami mengandung banyak asam lemak, protein, serta, vitamin, dan mineral.
Nutrisi-nutrisi ini memberikan energi dan membantu menjaga tubuh Anda tetap berfungsi pada tingkat optimal. Berikut adalah manfaat-manfaat susu kedelai bagi kesehatan yang bisa diperoleh apabila rutin minum susu kedelai.
Meningkatkan Profil Lipid
Manfaat susu kedelai yang paling penting ialah kemampuannya untuk meningkatkan profil lipid darah Anda. Tidak seperti susu sapi yang mengandung banyak lemak jenuh dan kolesterol, lemak dalam susu kedelai paling banyak adalah lemak tak jenuh dan tanpa kolesterol.
Asam lemak tak jenuh mono dan poly dalam kedelai bisa menghambat pengangkutan kolesterol pada aliran darah. Penelitian telah menunjukkan bahwa asupan kedelai yang rutin sanggup secara signifikan menurunkan konsentrasi kadar trigliserida dan kolesterol “jahat” LDL sekaligus menaikkan kadar kolesterol “baik” HDL..
Kemampuan gandanya tersebut membuat susu kedelai menjadi minuman yang ideal bagi Anda yang memiliki kadar kolesterol tinggi maupun yang memiliki riwayat penyakit jantung koroner dalam keluarga.
Memperkuat Keutuhan Pembuluh Darah
Manfaat susu kedelai selanjutnya berkaitan dengan asam lemak omega-3 dan juga omega-6. Keduanya merupakan fito-antioksidan mumpuni yang terdapat dalam kedelai. Kedua jenis asam lemak ini dapat secara efektif melindungi pembuluh darah Anda dari luka dan perdarahan.
Senyawa-senyawa asam lemak mengikatkan diri pada lapisan pembuluh darah serta mempertahankan sel-sel lapisan dari serangan radikal bebas dan deposit kolesterol. Pengikatan senyawa-senyawa demikian juga bisa meningkatkan fluiditas serta fleksibilitas dari pembuluh darah sehingga jauh lebih tahan terhadap perubahan tekanan darah.
Membantu Penurunan Berat Badan
Susu kedelai secara alami memiliki kandungan gula yang lebih rendah daripada susu biasa. Susu sapi mengandung sekitar 12 gram gula dalam setiap gelasnya, sedangkan susu kedelai hanya mengandung sekitar 7 gram gula setiap gelasnya.
Inilah sebabnya mengapa segelas susu kedelai murni hanya mengandung kalori sebanyak kira-kira 80 kalori—setara dengan kalori susu skim. Selain itu, asam lemak tak jenuh tunggal dalam susu kedelai dapat menghambat penyerapan lemak oleh usus, yang merupakan keuntungan besar dalam upaya menurunkan berat badan.
Dengan rutin minum susu kedelai, Anda pun bisa mendapatkan kebutuhan serat tambahan yang menjaga perasaan kenyang bertahan lebih lama.
Mencegah Kanker Prostat
Susu kedelai kaya akan kandungan fitoestrogen—semacam hormon tumbuhan unik yang sanggup menghambat produksi testosteron pada pria. Pengurangan kadar testrosteron dapat secara signifikan mengurangi risiko kanker prostat. Berbagai studi telah memperlihatkan bahwa pria yang banyak makan kedelai lebih jarang mengalami kelainan hipertropi prostat ataupun kanker prostat.
Mencegah Gejala-Gejala Paska Menopause
Selama masa menopause, kemampuan alami wanita untuk memproduksi hormon estrogen akan sangat jauh berkurang. Pengurangan yang drastis dan mendadak ini dapat menciptakan baragam problem kesehatan bagi wanita yang sudah melewati masa menopause.
Wanita menopause memiliki risiko lebih tinggi untuk menderita penyakit jantung, diabetes, dan obesitas. Mereka juga lebih rentan untuk mengalami depresi, perubahan mood yang ekstrim, insomnia dan keadaan-keadaan psikologis lainnya.
Disinilah manfaat susu kedelai berperan. Kandungan fitoestrogen kedelai merupakan pengganti hormon estrogen yang efektif. Asupan kedelai secara reguler adalah cara yang bagus untuk mencegah dan mengurangi keparahan gejala-gejala paska menopause.
Mencegah Osteoporosis
Osteoporosis merupakan masalah kesehatan lain yang berkaitan dengan usia dan hormon. Kandungan fitoestrogen milik kedelai dapat membantu meningkatkan daya serap kalsium ke dalam tubuh sehingga dapat mencegah atau memperlambat proses pengurangan kepadatan tulang.
Untuk mendapatkan manfaat susu kedelai yang maksimal, pastikanlah Anda mengonsumsi susu kedelai yang sudah diperkaya dengan ekstra kalsium serta vitamin D. Kedua nutrisi ini sangat bermanfaat bagi kesehatan dan kepadatan tulang Anda.
Menjaga Kesehatan Mental
Susu kedelai membantu mengurangi risiko Anda mengalami tekanan mental. Kedelai mengandung beragam mikronutrien yang potensial menjaga kesehatan mental. Sebagai contohnya, segelas susu kedelai mengandung sebanyak 5.8 persen kebutuhan vitamin B-6 harian Anda. Vitamin ini membantu tubuh memproduksi neurokimia serotonin yang meningkatkan suasana hati.
Kandungan magnesium kedelai juga turut membantu meingkatkan kadar serotonin dan mungkin manfaatnya seefektif beberapa jenis obat antidepresan yang diresepkan bagi penderita depresi. Kandungan vitamin D yang tinggi dalam susu kedelai juga dapat membantu pencegahan gangguan afektif musiman—kondisi depresi yang memengaruhi orang-orang yang tinggal di daratan tinggi selama musim dingin.
Membantu Pencegahan Diabetes Tipe 2
Susu kedelai mengandung 2 mikronutrien yang dapat berkontribusi dalam menghambat perkembangan diabetes tipe 2, yakni: magnesium dan vitamin D. Orang-orang yang kurang mendapat asupan magnesium dan vitamin D jauh lebih rentan terkena diabetes tipe 2.
Segelas susu kedelai dapat membantu pencegahan diabetes tipe 2 dengan memberikan sebanyak 8.6 persen kebutuhan magnesium dan 18 persen kebutuhan vitamin D harian Anda. Sebagai tambahan, susu kedelai aman dikonsumsi oleh penderita diabetes tipe 2 karena memiliki kadar glikemik yang rendah.
Dari sekian banyaknya manfaat susu kedelai ini, manakah yang tampaknya bermanfaat bagi Anda? Jika Anda ingin merasakan manfaat-manfaat diatas, tidak ada salahnya untuk mulai rutin meminum susu kedelai. Tidak perlu banyak-banyak, yang penting pilihlah produk yang benar-benar berkualitas dan murni.