Cara Mengatasi Migrain

DITULIS OLEH:
Cindy Wijaya 

April 2, 2015


Obat-obatan memang terbukti sanggup mengobati sekaligus mencegah sakit kepala migrain. Namun obat-obatan bukanlah satu-satunya solusi untuk mengatasi migrain. Bagi Anda yang kerap bermasalah dengan migrain, penting juga untuk menjaga kesehatan tubuh.

Gaya hidup sehat dapat mengurangi frekuensi kekambuhan dan keparahan dari gejala migrain. Sebenarnya, menggabungkan gaya hidup sehat dengan obat-obatan seringkali merupakan cara paling efektif untuk mengatasi migrain. Berikut adalah beberapa cara mengatasi migrain yang bisa Anda ikuti.

Carilah Lingkungan yang Tenang

Pada tahap awal gejala migrain mulai terasa, sebaiknya berhenti melakukan aktivitas apapun yang Anda lakukan saat itu. Kemudian lakukan ini:

  • Matikan lampu. Migrain seringkali meningkatkan kepekaan terhadap cahaya dan suara. Tenangkanlah diri Anda di ruangan yang gelap dan sunyi.
  • Gunakan kompres dingin atau panas. Tempelkan kompres dingin atau panas di kepala atau leher. Kompres es batu memberikan efek kebas untuk mengurangi rasa nyeri. Kompres panas dan bantalan pemanas dapat mengendurkan otot-otot yang tegang, sama halnya dengan mandi atau berendam air panas.
  • Pijat bagian yang sakit. Tekan-tekan bagian atas kepala atau atas kuping dengan lembut. Pijat juga bagian bahu dan leher untuk mengurangi ketegangan otot.
  • Minum minuman berkafein. Dalam jumlah sedikit, kafein bisa meringankan sakit migrain tahap awal serta meningkatkan keefektifan obat-obat migrain. Namun jangan terlalu banyak mengonsumsi kafein karena justru bisa memicu kambuhnya sakit kepala nanti.

Tidur yang Cukup

Migrain mungkin bisa membuat Anda kesulitan tidur atau membangunkan Anda di malam hari. Akan tetapi, migrain juga sering disebabkan oleh kurang tidur malam. Berikut adalah cara-cara mendapatkan tidur yang nyenyak.

  • Tetapkan jam tidur yang teratur. Upayakan untuk bangun dan tidur di waktu yang sama setiap hari—termasuk di akhir pekan. Jangan tidur siang lebih dari 30 menit agar tidak kesulitan saat hendak tidur malam.
  • Bersantai di malam hari. Apapun yang membuat rileks juga dapat memudahkan Anda untuk terlelap. Misalnya dengan mendengarkan musik yang menenangkan, berendam air hangat, atau membaca buku favorit.
  • Singkirkan gangguan. Gunakan kamar tidur hanya untuk tidur. Jangan menonton televisi atau mengerjakan tugas-tugas di tempat tidur. Tutup pintu kamar dan gunakan kipas angin untuk menutupi suara-suara pengganggu.

Pola Makan yang Baik

Kebiasaan makan bisa memengaruhi migrain.

  • Konsisten. Makan pada waktu yang sama setiap hari dan jangan lewati waktu makan untuk alasan apapun.
  • Hindari makanan yang memicu migrain. Kalau Anda menduga jenis makanan tertentu—misalnya keju, coklat, kafein, atau yang beralkohol—bisa memicu migrain, jangan coba-coba makan makanan itu.

Rajin Berolahraga

Selama aktivitas fisik, tubuh melepaskan zat-zat kimia yang menghambat sinyal rasa sakit untuk sampai ke otak. Zat kimia tersebut juga membantu mengurangi kecemasan dan depresi—dua hal yang membuat migrain semakin parah. Konsultasikan dengan dokter pilihan olahraga apa yang terbaik bagi Anda. Jenis-jenis olahraga yang terbaik biasanya adalah jalan cepat, berenang, dan bersepeda.

Hidup dengan migrain merupakan tantangan yang sulit. Tetapi membuat pilihan gaya hidup yang sehat bisa jadi cara mengatasi migrain sekaligus mencegah kekambuhan migrain yang efektif.

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Cindy Wijaya seorang editor dan penulis beragam artikel kesehatan. Ia senang meriset dan berbagi topik-topik kesehatan dan pemanfaatan herbal. Tinggal di Bogor “kota hujan” sehingga mencintai suasana hujan dan sering mendapat inspirasi ketika hujan. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}