Apa Obat Herbal Tukak Lambung Terbaik?


By Cindy Wijaya

Salah satu penyakit yang paling banyak diderita kebanyakan orang adalah penyakit maag atau radang lambung. Begitu banyaknya penderita penyakit ini sampai iklan obat maag termasuk yang banyak muncul di televisi, selain iklan obat flu dan sakit kepala. Tetapi nyatanya sebanyak apapun Anda mengonsumsi obat maag, rasa nyeri akan datang lagi. Sebenarnya yang Anda butuhkan adalah obat herbal tukak lambung yang bisa bekerja langsung mengatasi penyakit pada titik masalahnya.

Masalahnya, ketika seorang pasien membiarkan masalah radang lambung begitu saja tanpa pengobatan yang tuntas maka penyakit ini bisa beranjak menjadi penyakit yang lebih serius. Tukak lambung pada awalnya hanya berupa rasa nyeri ringan pada lambung, ini menandakan kondisi peradangan masih kecil.

Namun ketika pasien terus menerus merasa nyeri dan terasa semakin hebat, diiringi rasa mual, rasa kembung dan begah di area perut atas, bisa jadi kondisi peradangan semakin buruk. Dan tukak lambung serius bisa muncul ketika mulai terjadi muntah darah, BAB berdarah, dan serangan kolik.

Serangan kolik adalah serangan sakit hebat di area perut dimana seluruh otot perut seolah berkontraksi tak ubahnya dengan serangan kram pada perut. Biasanya bila sudah terjadi kolik bukan mustahil sudah terjadi luka peradangan dalam di area lambung, kadang sudah membentuk kebocoran dinding lambung.

Kenapa Seseorang Mengalami Tukak Lambung?

Pada umumnya, penyebab utama seseorang mengalami tukak lambung adalah pola makan yang tidak teratur. Ini terkait dengan fakta adanya asam lambung yang diproduksi oleh lambung. Asam lambung penting sifatnya untuk membantu tubuh mencerna makanan.

Hanya saja sifat asamnya memang relatif keras dan itu pula sebabnya makanan bisa dicerna karena disekresi oleh asam. Biasanya lambung memproduksi asam lambung dalam porsi yang disesuaikan dengan jam makan Anda.

Masalah timbul ketika Anda makan dengan tidak teratur. Lambung tidak bisa mengatur jadwal otomatis produksi asam lambung. Hasilnya, kadang asam lambung banyak diproduksi di saat tidak ada banyak makanan dalam lambung. Akhirnya asam lambung malah menggerus dinding lambung dan menciptakan iritasi. Di sinilah awal mula munculnya peradangan.

Karena luka dari pergesekan tadi terus bertemu dengan makanan yang akhirnya menjadikan area ini tidak berada dalam ph yang sehat dan mengandung banyak bakteri yang memicu munculnya peradangan, jaringan parut, sampai polip kecil di dinding lambung. Kondisi inilah yang kemudian disebut tukak lambung.

Mengatasi Tukak Lambung dengan Obat Herbal Tukak Lambung

Selama ini ketika seseorang diketahui mengalami masalah radang lambung—atau yang lebih sering disebut maag—pihak dokter akan memberikan obat khusus dengan kandungan antasida yang sifatnya menetralkan kelebihan asam dalam lambung.

Selain itu, kadang dalam kondisi yang lebih berat, pasien akan mendapatkan perawatan obat penghambat asam semacam simetidin dan ranitidin. Atau diberikan obat yang berfungsi menghambat produksi asam, yakni obat omeprazol dan lansoprazol. Kadang dokter juga menambahkan antibiotik dan anti inflamasi ringan untuk meredakan nyeri. Perlu berhati-hati saat mengonsumsi obat antiinflamasi karena beberapa jenis obat mengandung asam tinggi yang justru bisa memperburuk kondisi lambung.

Bila kondisi tukak lambung sudah berat, biasanya dokter akan melakukan tindakan endoskopi dengan menjalankan tindakan oral. Meski tindakan ini cenderung jarang dilakukan, kecuali pada kondisi yang sudah sangat kronis.

Kebanyakan pasien dengan penyakit tukak lambung pada akhirnya harus berdamai dengan kondisi lambungnya yang lemah. Mereka harus menjalankan diet berpantang makanan penyebab asam lambung tinggi seperti makanan asam, buah bergetah, buah berserat tebal, makanan pedas, dan beberapa jenis makanan berat lain.

Sudah demikian mereka masih harus bergantung pada obat maag dalam aktivitas hariannya. Dan anehnya, meski mereka sudah demikian terbiasa memakan obat maag, keluhan nyeri lambung tidak juga kunjung hilang. Seolah menandakan obat maag yang biasa Anda kenal, tidak sepenuhnya mampu mengatasi tukak lambung hingga tuntas. Yang Anda perlukan adalah obat herbal tukak lambung yang manjur dan kena sasaran.

Ada sangat banyak obat herbal tukak lambung yang terbukti ampuh mengatasi penyakit ini sampai tidak muncul kembali. Beberapa resep obat herbal tukak lambung berasal dari pengobatan tradisional turun-temurun leluhur kita. Dan beberapa obat herbal tukak lambung tersebut adalah:

  • Kunyit dan madu
    Parut 3 ruas kunyit sampai halus, lalu seduh dengan 3 sendok makan air panas. Aduk dan peras, lalu campur air perasannya dengan madu. Minumlah selama 3 hari sebanyak 2 kali sehari.
  • Air daun jambu biji
    Rebus 9 lembar daun jambu biji dalam air sebanyak 1,5 liter. Masak sampai air kecoklatan dan tersisa sekitar 1 liter atau 2/3 liter. Kemudian saring dan sajikan bersama gula batu. Satu kali masak bisa untuk 3 kali pengobatan. Lakukanlah pengobatan ini setidaknya selama 3 hari.
  • Sari buah Noni
    Ambil buah noni (atau mengkudu) matang, buang biji-bijinya lalu blender sampai halus. Tambahkan madu secukupnya sebagai pemanis dan minum.

Khusus untuk pilihan terakhir, yakni sari buah Noni, terbukti secara medis berdasar rujukan dari J Vet Intern Med dari penelitiannya tahun 2006. Ditemukan adanya sifat unik senyawa dengan sifat antasida dalam Noni yang baik untuk dengan cepat menetralkan kadar asam lambung.

Juga terdapat kandungan xeronin, salah satu anti toksin terbaik dari Noni yang memiliki sifat menyingkirkan toksin (termasuk kelebihan asam tidak normal) dalam lambung sehingga membersihkan kondisi lambung. Lambung yang lebih bersih memungkinkan proses penyembuhan berjalan lebih cepat.

Dan terakhir, kandungan flavonoid dan terpenoidnya yang mencegah kemunculan sel abnormal akan bekerja mencegah lambung kembali memproduksi asam lambung secara tidak normal. Ditambah lagi senyawa scolopetin yang terbukti menjadi senyawa anti radang sanggup memperbaiki kondisi jaringan dan sel dalam area lambung.

Dengan beberapa pembuktian klinis, kandungan senyawa dalam buah Noni yang terakreditasi secara internasional, rasanya memang tak salah untuk mempercayakan Noni juice sebagai pilihan obat herbal tukak lambung dari pada herbal lainnya.

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Cindy Wijaya seorang editor dan penulis beragam artikel kesehatan. Ia senang meriset dan berbagi topik-topik kesehatan dan pemanfaatan herbal. Tinggal di Bogor “kota hujan” sehingga mencintai suasana hujan dan sering mendapat inspirasi ketika hujan. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}