Makanan untuk Mencegah Kanker Payudara


By Cindy Wijaya

Memang tidak ada yang bisa 100% disebut makanan pencegah atau penyebab kanker payudara. Tetapi pilihan makanan kita bisa membuat perubahan pada peluang kita untuk mencegah atau untuk mengembangkan kanker payudara. Makanan yang dapat dikonsumsi untuk membantu mencegah kanker payudara haruslah yang punya kemampuan anti kanker.

Apa itu anti kanker? Anti kanker adalah kemampuan untuk menghentikan atau memperlambat perkembangan dan pertumbuhan sel-sel kanker. Itu artinya makanan yang punya kemampuan anti kanker dapat membantu meminimalkan risiko berkembangnya sel-sel kanker, termasuk kanker payudara, di dalam tubuh.

Apa sajakah makanan anti kanker yang dapat membantu untuk mencegah kanker payudara? Jenis-jenis makanan yang dapat membantu terdiri dari buah-buahan, sayuran, serealia utuh, produk susu rendah lemak, produk kedelai, makanan yang kaya akan vitamin D dan vitamin lainnya, serta makanan yang mengandung antioksidan.

Makanan untuk Mencegah Kanker Payudara: Buah & Sayur

Sebuah penelitian yang melibatkan 91.779 wanita mendapati bahwa pola makan yang terutama terdiri dari makanan berbahan tumbuhan mampu mengurangi risiko kanker payudara sebesar 15%. Sayur dan buah kaya akan kandungan senyawa flavonoid dan karotenoid, yang tampaknya berperan dalam manfaatnya ini.

Berbagai penelitian lainnya juga telah menunjukkan bahwa jenis-jenis makanan berikut ini yang dapat membantu mencegah kanker payudara:

  • Sayuran hijau gelap, seperti bayam dan brokoli.
  • Buah-buahan, terutama dari jenis beri (contohnya blueberry, stroberi) dan prunus (contohnya persik, ceri).
  • Kacang-kacangan, ikan, telur, dan beberapa jenis daging.

Para peneliti telah mengaitkan risiko kanker payudara yang lebih rendah dengan konsumsi beta karoten, yang secara alami terdapat pada sayuran seperti wortel. Mereka berpendapat bahwa ini mungkin karena beta karoten dapat mengganggu proses pertumbuhan sel-sel kanker.

Untuk membantu mencegah kanker payudara, Anda disarankan untuk mengonsumsi sebanyak 5 – 9 porsi sayur dan buah segar setiap hari.

Makanan untuk Mencegah Kanker Payudara: Serat & Antioksidan

Penelitian terhadap serat makanan dan efeknya terhadap kanker payudara memang masih belum pasti hasilnya, namun beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa serat dapat membantu melindungi dari risiko kanker itu.

Salah satu faktor pemicu kanker payudara ialah adanya kelebihan jumlah hormon estrogen di dalam tubuh. Karena itu beberapa metode pengobatan kanker payudara berupaya untuk menghalangi estrogen berinteraksi dengan sel-sel kanker payudara. Mengonsumsi makanan berserat tinggi dapat mendukung proses ini dan mempercepat pembuangan hormon estrogen.

Serat mendukung sistem pencernaan dan pembuangan limbah tubuh secara teratur, termasuk membuang kelebihan estrogen. Ini membantu tubuh untuk menghilangkan racun dan membatasi kerusakan yang bisa diakibatkannya.

Cara serat mengikat estrogen dalam usus juga dapat membantu mencegah tubuh untuk menyerap terlalu banyak estrogen. Faktor-faktor inilah yang diduga membuat makanan berserat tinggi berguna untuk mencegah kanker payudara.

Serealia Utuh untuk Makanan Anti Kanker Payudara
Contoh Serealia Utuh: Beras Merah, Cokelat, dan Hitam (Credit: san_ta / BigStock)

Jenis makanan yang kaya akan serat adalah buah-buahan, sayuran, serealia utuh, dan kacang-kacangan. Selain mengandung banyak serat, mereka juga mengandung antioksidan, seperti beta karoten serta vitamin C dan E.

Antioksidan dapat membantu mencegah banyak penyakit karena mampu mengurangi jumlah radikal bebas, yang adalah zat limbah yang diproduksi secara alami oleh tubuh. Sebuah penelitian meta-analisis tahun 2013 menemukan bahwa orang yang makan lebih banyak serealia utuh memiliki risiko lebih rendah untuk terkena kanker payudara.

Untuk membantu mencegah kanker payudara, Anda disarankan mengonsumsi serat dari makanan hingga 33,6 gram per hari, tergantung pada usia dan jenis kelamin Anda.

Makanan yang Mencegah Kanker Payudara: Lemak Sehat

Makanan berlemak membuat Anda mudah kegemukan, dan orang yang kegemukan lebih rentan terkena kanker payudara. Tetapi ada beberapa jenis lemak yang harus Anda konsumsi secara terbatas supaya tubuh bekerja dengan baik.

Mereka adalah jenis lemak sehat yang terdiri dari lemak tak jenuh ganda dan tak jenuh tunggal. Jenis lemak ini biasanya terdapat pada:

  • Minyak zaitun
  • Alpukat
  • Biji-bijian
  • Kacang-kacangan

Beberapa jenis ikan laut, seperti salmon dan tuna, mengandung lemak tak jenuh ganda yang bernama omega-3. Jenis lemak ini juga dapat membantu mengurangi risiko kanker payudara.

Sebuah review ilmiah pada tahun 2015 menyebutkan bahwa hewan percobaan menemukan bahwa tikus yang mengonsumsi lemak omega-3 sebanyak 8 – 25% dari total kalori mereka tampaknya memiliki risiko 20 – 35% lebih rendah untuk mengembangkan kanker payudara.

Review yang sama juga menyebutkan penelitian lain yang melibatkan lebih dari 3.000 wanita. Disebutkan bahwa mereka yang mengonsumsi omega-3 tingkat tinggi memiliki 25% risiko lebih rendah untuk mengidap kanker payudara dalam jangka 7 tahun ke depan.

Manfaat kesehatan dari lemak omega-3 kemungkinan berasal dari kemampuannya untuk mengurangi inflamasi (peradangan). Inflamasi diduga sebagai salah satu faktor pemicu kanker payudara.

Makanan untuk Mencegah Kanker Payudara: Kedelai

Kedelai adalah sumber makanan sehat yang dapat membantu mencegah kanker payudara. Kedelai kaya akan protein, lemak sehat, vitamin, dan mineral, tanpa banyak mengandung karbohidrat. Makanan ini juga mengandung antioksidan bernama isoflavon.

Sebuah artikel ilmiah pada tahun 2017 mengulas sebuah data dari 6.235 wanita dan menyimpukan bahwa secara keseluruhan pola makan tinggi isoflavon dikaitkan dengan berkurangnya angka kematian dari semua penyebab. Tetapi masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk memastikan apakah konsumsi kedelai memang baik untuk penderita kanker payudara.

Kedelai juga dapat mengurangi kadar kolesterol “jahat” LDL serta mengurangi risiko penyakit jantung. Keduanya merupakan faktor risiko yang memicu sindrom metabolik, yang terkait dengan inflamasi. Inflamasi lalu turut berperan dalam terbentuknya kanker payudara.

Makanan yang berasal dari kacang kedelai antara lain:

  • Tahu
  • Tempe
  • Edamame
  • Susu kedelai

Namun ada pandangan bahwa kedelai dianggap dapat meningkatkan risiko kanker payudara karena mengandung isoflavon, yang menyerupai estrogen.

Akan tetapi, sebuah review ilmiah pada tahun 2016 mencatat bahwa estrogen tidak sama dengan isoflavon dan keduanya tidak mungkin bekerja dengan cara yang sama di dalam tubuh. Menurut penulis review itu, lembaga North American Menopause Society telah menyatakan bahwa isoflavon tidak meningkatkan risiko kanker payudara.

Adakah Makanan yang Harus Dihindari?


Selain mengonsumsi makanan anti kanker yang dapat membantu untuk mencegah kanker payudara, Anda juga perlu menghindari makanan-makanan yang dapat memicu kanker ini. Berikut adalah jenis-jenis makanan/minuman yang diketahui bisa memperbesar risiko untuk mengembangkan kanker:

  • Alkohol
  • Gula tambahan
  • Lemak
  • Daging merah
  • Makanan olahan

Anda kemungkinan tidak bisa sama sekali menghindari konsumsi jenis-jenis makanan/minuman tersebut. Namun berupayalah untuk sebisanya meminimalkan konsumsinya dan menggantinya dengan pilihan-pilihan makanan yang lebih sehat.

Rekomendasi Herbal Anti-Kanker untuk Kanker Payudara

Herbal anti-kanker dapat menjadi suplemen makanan yang sangat baik untuk membantu mencegah kanker payudara. Herbal anti-kanker yang kami rekomendasikan adalah Sarang Semut Papua (Myrmecodia pendans).

Herbal Anti Kanker, Suplemen Makanan untuk Mencegah Kanker Payudara

Dalam herbal ini terkandung senyawa flavonoid yang dapat memberikan sejumlah efek anti-kanker di dalam tubuh, termasuk efek anti-proliferasi, inaktivtasi karsinogen, induksi apoptosis, dan penangkapan siklus sel. Berbagai penelitian telah membuktikan bahwa senyawa ini sanggup menghambat serta mengatasi pertumbuhan dari sel-sel kanker payudara.

Sarang Semut juga bukan hanya sebagai suplemen makanan pencegah kanker, herbal anti-kanker ini juga dapat membantu untuk mengobati kanker payudara. Berbagai pengalaman menunjukkan bahwa konsumsi herbal ini bisa membantu pasien untuk lebih cepat pulih dari dampak kanker maupun efek samping pengobatannya.

Jika Anda ingin mengetahui lebih lanjut tentang herbal ini, kami menganjurkan untuk membaca ulasan mengenai Sarang Semut di artikel: Sarang Semut Papua Hancurkan Kanker, Tumor, dan Benjolan Abnormal!

Kesimpulan tentang Makanan untuk Mencegah Kanker Payudara

Makanan-makanan yang dapat membantu mencegah kanker payudara terutama terdiri dari makanan-makanan sehat yang biasa direkomendasikan untuk kita konsumsi. Makanan itu termasuk buah-buahan, sayur-sayuran, serealia utuh, biji-bijian, kacang-kacangan, dan lemak sehat.

Jika dikonsumsi secara teratur, makanan tersebut bukan hanya dapat membuat kita terhindar dari kanker, tetapi juga terhindar dari berbagai masalah kesehatan lain. Kita bisa terlindung dari risiko kegemukan, kolesterol tinggi, diabetes, penyakit jantung, dan lain sebagainya. Jadi mengupayakan pola makan sehat punya manfaat yang besar bagi kesehatan kita.

Demikianlah artikel ini yang mengulas tentang makanan untuk mencegah kanker payudara. Semoga informasi ini memotivasi Anda untuk mengupayakan yang terbaik bagi kesehatan. Temukan juga ulasan-ulasan menarik lain seputar penyakit kanker payudara hanya di Deherba.com.

Sumber

Sumber Referensi:

Dresden, Danielle. Dietary choices to help prevent breast cancer. Updated: 2019-07-22. URL: https://www.medicalnewstoday.com/articles/316720.php. Accessed: 2019-10-07

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Cindy Wijaya seorang editor dan penulis beragam artikel kesehatan. Ia senang meriset dan berbagi topik-topik kesehatan dan pemanfaatan herbal. Tinggal di Bogor “kota hujan” sehingga mencintai suasana hujan dan sering mendapat inspirasi ketika hujan. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}