Bagaimana Cara Menghilangkan Selulit? Ini Dia Caranya!

DITULIS OLEH:
Cindy Wijaya 


Kelebihan berat badan bukan saja memengaruhi penampilan seseorang, tetapi juga bisa menimbulkan beragam masalah kesehatan. Salah satu problem kesehatan yang dapat timbul akibat kegemukan ialah selulit. Bagaimana cara menghilangkan selulit?

Selain berat badan, selulit juga bisa muncul akibat beberapa faktor lain misalnya pola makan yang tidak sehat, gaya hidup kurang gerak, usia tua, dan kecenderungan genetik. Bila Anda terbiasa mengonsumsi makanan junk food dan penuh lemak, kemungkinan Anda mengalami masalah selulit di bagian-bagian tubuh seperti perut, ketiak, paha, dan tempat-tempat lainnya.

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Faktor lainnya ialah akumulasi racun dari zat-zat aditif makanan, rokok, alkohol, maupun dari polusi lingkungan. Apabila masalah tersebut tidak diatasi maka racun akan semakin menumpuk dan membentuk guratan selulit di tubuh Anda.

Untuk mengatasi masalah kesehatan ini, cobalah ikuti cara-cara menghilangkan selulit berikut ini.

  • Olahraga Teratur. Saran ini kedengarannya memang klise karena sangat sering disebutkan untuk mengatasi berbagai problem kesehatan. Namun memang kenyataannya olahraga boleh dibilang obat mujarab untuk mengatasi banyak keluhan, termasuk problem selulit. Olahraga dapat membantu membakar lemak di bagian paha, perut, lengan, maupun bagian tubuh lain. Luangkanlah waktu untuk berolahraga agar membantu tubuh membakar lemak serta memrosesnya menjadi energi.
  • Mengurangi konsumsi gula dan garam. Asupan garam dan gula yang berlebihan bisa memicu kemunculan selulit. Ini karena gula di dalam tubuh bisa membentuk gumpalan lemak yang semakin menumpuk jika Anda tidak rutin berolahraga. Sedangkan garam bisa menyumbat sel-sel di pembuluh darah dan memperburuk guratan selulit di tubuh. Jadi jika ingin selulit cepat hilang, batasilah penggunaan gula dan garam.
  • Banyak minum air. Mendapatkan asupan cairan yang memadai sangat dianjurkan agar metabolisme tubuh lancar sehingga proses pembakaran lemak jadi terbantu. Oleh karena itu, Anda disarankan untuk memenuhi kebutuhan cairan—entah dari air putih, buah-buahan, atau makanan lain yang mengandung air—sebagai cara menghilangkan selulit.
  • Hindari makan junk food. Makanan cepat saji adalah salah satu jenis makanan yang harus dihindari sebisa mungkin karena banyak mengandung lemak, kolesterol, dan karbohidrat yang sangat memicu pertambahan berat badan sehingga dapat menimbulkan selulit.

Ada banyak produk dan obat-obatan yang dibuat untuk menghilangkan selulit. Tetapi hanya ada sedikit bukti yang menunjukkan bahwa obat tersebut bisa bekerja dengan efektif, salah satunya ialah krim selulit. Krim ini diyakini mampu melarutkan lemak dan menghaluskan kulit. Tetapi banyak krim selulit yang mengandung aminofilin—obat resep yang digunakan untuk mengobati asma.

Tidak ada bukti ilmiah bahwa krim selulit merupakan cara menghilangkan selulit yang efektif, dan terlebih lagi bisa berbahaya bagi sebagian orang. Efek penyembuhannya pada selulit dicurigai karena krim ini menyempitkan pembuluh darah sehingga tidak dianjurkan bagi mereka yang memiliki gangguan sirkulasi darah. Aminofii juga dapat menyebabkan reaksi alergi pada beberapa orang. Jadi ada baiknya jika Anda menggunakan cara yang alami untuk mengatasi masalah selulit.

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Cindy Wijaya seorang editor dan penulis beragam artikel kesehatan. Ia senang meriset dan berbagi topik-topik kesehatan dan pemanfaatan herbal. Tinggal di Bogor “kota hujan” sehingga mencintai suasana hujan dan sering mendapat inspirasi ketika hujan. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}