Cara Membuat Cincau Hijau: Obat Panas Dalam

DITULIS OLEH:
Cindy Wijaya 


Es cincau hijau—tiga kata yang bisa bikin seseorang tergiur apalagi ketika siang hari terik. Selain cocok sebagai minuman pelepas dahaga, cincau hijau juga memiliki banyak manfaat untuk menyembuhkan berbagai keluhan kesehatan, termasuk sebagai obat panas dalam. Cara membuat cincau hijau pun sangat sederhana. Tidak butuh banyak upaya dan waktu untuk membuatnya.

Tanaman cincau rambat (Cyclea barbata) dan cincau perdu (Premna oblongifolia) merupakan dua jenis tanaman yang biasa digunakan sebagai bahan baku cincau.

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Tanaman cincau rambat adalah yang tersering digunakan. Daunnya berwarna hijau dengan bentuk bulat telur dan ada juga yang berbentuk segitiga. Panjang daunnya antara 8-16 cm dan memiliki lebar 4-12 cm. Bunga cincau berwarna kuning kehijauan. Cincau yang terbuat dari tanaman ini adalah sari pati dari daunnya.

Tanaman penghasil cincau yang berikutnya ialah cincau perdu. Daunnya berwarna hijau dengan bentuk bulat memanjang dengan bagian ujung yang meruncing. Cincau yang dihasilkan cincau perdu sama-sama berwarna hijau tetapi dibuat dari sari pati daun yang sudah dilayukan terlebih dulu.

Cara membuat cincau hijau lebih sederhana dan mudah daripada proses membuat cincau hitam. Akan tetapi, daya tahan cincau hijau tergolong sangat singkat. Cincau hijau hanya tahan satu hari jika disimpan dalam suhu ruangan, dan bisa tahan sampai 3 hari bila disimpan di kulkas.

Untuk membuat cincau hijau, ikutilah langkah-langkah sederhana ini:

  • Petik daun cincau hijau sebanyak 50 lembar (pilih yang sudah cukup tua), siapkan wadah (baskom/mangkuk) untuk membuat cincau, dan air matang 500 ml.
  • Cuci daun-daun sampai bersih lalu sobek-sobek daun jadi kecil-kecil agar lebih banyak lendir yang dikeluarkan.
  • Remas atau lumatkan secara perlahan daun cincau tersebut sampai keluar gel/lendir berwarna hijau tua. Selama proses pelumatan, secara berkala tuangkan air matang ke remasan cincau sedikit demi sedikit.
  • Setelah dirasa sudah dilumat sampai cukup pekat dan banyak, saring hasil remasan daun cincau supaya bisa didapatkan airnya saja. Tempatkan air saringan tersebut ke dalam mangkuk yang bersih.
  • Simpan air cincau hijau di tempat sejuk atau di dalam kulkas dan tunggu sampai cincau mengental menyerupai agar-agar. Biasanya diperlukan waktu kira-kira 3 sampai 4 jam.
  • Jika sudah kental dan kenyal, maka Anda berhasil mempraktekkan cara membuat cincau hijau ini. Cincau sudah siap dijadikan aneka minuman segar.

Semakin banyak air yang dipakai, semakin lembek pula cincau hijau yang dihasilkan.

Cincau hijau bermanfaat untuk mendinginkan perut, menurunkan tekanan darah, meredakan sakit perut, menurunkan demam, dan mengobati panas dalam.

Setelah mengetahui cara membuat cincau hijau, tertarikkah Anda untuk mencoba bikin sendiri? Perlu diketahui bahwa cincau buatan sendiri kemungkinan besar akan lebih sehat dibandingkan cincau yang biasa dijual. Karena bisa saja cincau tersebut sudah diberikan bahan pengawet atau zat-zat kimia lain yang mungkin berbahaya.

Tumpas Kanker, Tumor, Kista Mulai 30 Hari Tanpa Kemoterapi dan Pembedahan?!
Redakan Rasa Sakit Menahun Anda dengan 'Obat Pereda Nyeri' Alami Ini!
Pria Dewasa, Mau ‘Keras & Tahan Lama’ untuk Bahagiakan Pasangan Anda?

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Cindy Wijaya seorang editor dan penulis beragam artikel kesehatan. Ia senang meriset dan berbagi topik-topik kesehatan dan pemanfaatan herbal. Tinggal di Bogor “kota hujan” sehingga mencintai suasana hujan dan sering mendapat inspirasi ketika hujan. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}