Pemetaan Kata Kunci dan Perencanaan Konten

Salin template lembar kerja untuk Kalender Konten + Pemetaan Kata Kunci

Pemetaan kata kunci adalah proses penempatan kata kunci target ke halaman.

Kita ingin memastikan setiap kata kunci target memiliki ‘rumah’.

Dan kita ingin memastikan setiap halaman memiliki kata kunci target.

Perencanaan konten akan menyelaraskan penulisan konten kita untuk membangun struktur website yang kokoh.

Membuat perencanaan konten

Dalam perencanaan konten, kita menggabungkan hasil-hasil riset kita dan mengubahnya menjadi sebuah daftar tugas untuk beberapa bulan ke depan:

  1. 1
    Peluang-peluang kata kunci dari penelitian kata kunci
  2. 2
    Potensi konten dari penilaian aset SEO

Pilih satu kata kunci utama untuk setiap kelompok/topik kata kunci

  • Urutkan berdasarkan pencarian bulanan secara menurun
  • Urutkan kolom topik/kelompok dari A sampai Z
  • Filter hanya berdasarkan target SEO
  • Pilih kata kunci teratas dalam setiap kelompok sebagai kata kunci utama dengan menambahkan “x” ke kolom

Sekarang tambahkan kata kunci target ke perencanaan konten

Dokumen: Riset Kata Kunci

Filter berdasarkan kata kunci utama

Copy-paste data berikut ke dalam perencanaan konten. Pastikan menggunakan “special paste” untuk meng-copy hanya values-nya saja.

  • Kata kunci utama
  • URL
  • Topik/kelompok

Filter berdasarkan target SEO “x” dan kata kunci utama “blanks” sekaligus untuk me-review kata kunci-kata kunci pendukung.

  • Copy-paste kata kunci-kata kunci pendukung untuk setiap kelompok ke dalam kotak.
  • Jika ada beberapa kata kunci utama yang tidak punya kata kunci pendukung, silakan pilih beberapa dari alat riset kata kunci.

Tambahkan silo yang sesuai ke setiap baris

Urutkan URL dengan A untuk memeriksa tidak ada URL yang ganda. Jika ada, pindahkan kata kunci target. Pastikan setiap URL hanya muncul satu kali.

Tambahkan label “to do”:

  • Pilih “NEW PAGE” jika kolum URL kosong
  • Pilih “UPDATE” untuk URL yang sudah ada

Sekarang tambahkan halaman potensial ke perencanaan konten

Dokumen: Penilaian Aset SEO

Filter daftar “to do” dengan “WAIT/UPDATE”

Copy-paste dan special-paste data berikut

  • URL
  • Kata kunci teratas

Pilih label “KWR+UPDATE” untuk “riset kata kunci dan update”

Tambahkan kelompok/topik dan silo

Ini adalah daftar tugas pembuatan konten Anda untuk minggu-minggu mendatang.

Anda harus mengurutkannya berdasarkan tugas dan halaman baru untuk dibuat untuk beberapa bulan ke depan.

Kesalahan-kesalahan umum pada lembar kerja

  • Tidak menggunakan “special paste – values only” sehingga data jadi kacau
  • Tidak mengklik cell target dalam perencanaan konten saat meng-copy-paste kata kunci-kata kunci pendukung, sehingga data menyebar ke banyak baris. Anda bisa menghindarinya dengan menglik cell target lalu menglik di bar.
{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}