Aliran Link yang Efisien

Dalam tutorial ini, kita meninjau link-link untuk mendapat input yang dibutuhkan dan output yang diharapkan.

Berikut grafiknya:

Link-link (dan guest post) masih menjadi salah satu faktor utama untuk memperoleh rangking yang baik pada pencarian Google.

Social Signal

Buatkan halaman facebook, twitter, pinterest, instagram, dsb., bergantung pada target audiens Anda.

Dalam membuat profile social media tersebut, pastikan untuk memasukkan link ke website Anda.

Dalam setiap konten yang Anda share pada social media itu, pastikan untuk memasukkan link ke website Anda. Bahkan, bisa jadi seorang influencer akan tertarik untuk share link Anda jika konten Anda menarik.

Link-link ini biasanya jenis no follow link.

Citation, Directory

Bayangkan Yellow Pages dan Business Directories.

Mereka hanya butuh sedikit upaya jika Anda bisa menemukan provider yang bagus untuk menyetel mereka.

Yang penting dalam memasukkan directory adalah untuk memperoleh NAP = Name (nama), Address (alamat), dan Phone (nomor telepon).

Link-link ini sangat penting untuk bisnis atau usaha lokal, seperti rumah makan, kafe, akupuntur, outbound, dan usaha-usaha lain yang membuka toko atau tempat yang didatangi orang-orang.

Link-link ini membantu Anda untuk mendapat rangking di map.

Brand Mention

Brand mention bisa memberi link-link berkekuatan besar dengan upaya yang sedikit.

Anda bisa menyetel Google Alerts untuk memberitahu Anda setiap kali seseorang mention brand Anda.

Jadi misalnya setiap kali ada yang mention “Cantikq.com”, kita bisa menghubungi mereka dan minta mereka untuk memasukkan link pada brand mention itu.

Kelemahannya, brand atau website Anda butuh influence (pengaruh) yang cukup lumayan sampai bisa di-mention oleh orang lain. Keuntungannya, jika usaha Anda sudah dikenal orang-orang, Anda bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan link dari brand mention.

Infographic (Infografis)

Infografis adalah konten visual berisi informasi spesifik yang didesain secara menarik. Karena visualnya menarik, biasanya orang-orang lebih suka untuk share konten ini.

Contohnya jika Anda membuat infografis tentang protokol kesehatan untuk orang yang memiliki gejala COVID-19, setiap kali ada artikel yang membahas topik ini, Anda bisa menghubungi mereka dan meminta mereka untuk menyertakan infografis Anda ke dalamnya.

Ini bisa menghasilkan link-link yang cukup berkualitas tinggi, tapi butuh upaya yang tidak sedikit.

Cara lainnya adalah dengan memasukkan infografis Anda ke dalam website khusus gambar, seperti pinterest. Upaya yang dibutuhkan jauh lebih sedikit, tapi tentunya hasilnya juga lebih sedikit.

Listicle

Listicle adalah format post atau konten yang berisi daftar informasi tertentu.

Misalnya jika ada artikel yang membahas tentang “10 kafe kekinian di Bogor”, atau “7 blog kecantikan yang harus kamu ikuti”, cobalah hubungi penulisnya dan coba minta untuk dimasukkan ke dalam daftar itu.

Skyscraper

Skyscraper adalah teknik untuk membangun banyak link yang mengarah ke post artikel “skyscraper” atau panduan utama. Disebut “skyscraper” (pencakar langit) karena artikel ini haruslah sangat panjang, karena itu butuh upaya yang besar.

Biasanya Anda perlu membuat artikel skyscraper atau panduan utama untuk konten yang bersifat mendidik (edukasi) atau memberi informasi, atau tentang cara melakukan sesuatu.

Tujuan utama artikel jenis ini adalah untuk mengumpulkan link, jadi tidak harus mendapatkan rangking yang baik.

Tapi konten artikel ini harus dibuat dengan baik, topiknya menarik, dan layak untuk di-share. Dengan begitu, orang-orang akan tertarik untuk mengarahkan link ke artikel ini.

Anda bisa mencoba menjangkau orang-orang yang sudah sedikit membahas atau menyinggung tentang topik yang sama, dan meminta mereka untuk memasukkan link ke artikel panduan utama Anda sebagai rujukan yang membahas lebih dalam tentang topik itu.

Jadi yang perlu Anda kerjakan bukan hanya artikel yang sangat panjang dan sangat dalam, tetapi juga mencari web-web yang membahas topik serupa, mencari alamat email pemilik web tersebut, dan mengirimkan email berisi permintaan Anda ke mereka.

Meski banyak upaya yang dikeluarkan, tetapi hasilnya sebanding. Link-link yang diperoleh bisa sangat berkualitas tinggi.

Guest Post

Guest post adalah teknik lain untuk memperoleh link yang berkualitas tinggi.

Ini dilakukan dengan mencari web-web yang membahas topik serupa atau topik terkait, lalu menghubungi pemilik web tersebut dan meminta mereka mem-publish guest post.

Anda perlu mengerahkan banyak upaya, karena Anda harus menemukan website yang tepat dan mengirimkan pesan (misalnya melalui email) ke mereka. Dan setiap kali Anda harus membuat guest post yang unik untuk dimasukkan ke website mereka.

Skyscraper dan guest post adalah dua teknik terbaik untuk membangun link, yang butuh banyak upaya namun dengan hasil sebanding.

Aliran pembangunan link yang baik dan alami seharusnya terlihat seperti berikut:

  1. 1
    Bisnis dan website Anda dibuat dan ditampilkan secara online.
  2. 2
    Anda mengatur semua profil sosial Anda (Facebook, LinkedIn, Instagram) dan link ke website Anda.
  3. 3
    Anda membuat business citation (nama, alamat, dan nomor telepon bisnis Anda) serta link direktori. Provider ini bisa membantu untuk membuatnya.
  4. 4
    Anda mulai share di media sosial dan menerima like, comment, dan share yang pertama (dengan link ke website Anda).
  5. 5
    Perlahan-lahan lebih banyak link masuk, misalnya dari brand mention, guest post, list, atau teknik skyscraper.
  6. 6
    Kemudian proses share media sosial dan link-link masuk akan terjadi secara pasang surut, tetapi proses pembuatan link tidak pernah benar-benar berhenti.


{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}