5 Penyebab Sakit Jantung yang Aneh


By Fery Irawan

Sakit jantung secara teoritis disebabkan karena tidak lancarnya aliran darah ke jantung. Ini membuat kerja jantung menjadi terhambat. Yang menarik, pemicu atau penyebab sakit jantung ada yang berasal dari hal-hal yang mungkin dianggap remeh bagi sebagian orang. Apakah itu? Berikut penyebab sakit jantung yang aneh.

Kebanyakan Nonton TV Berbahaya bagi Jantung

Sering nonton televisi ternyata juga punya pengaruh buruk bagi jantung. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa orang yang menonton televisi lebih dari empat jam tiap harinya beresiko dua kali lebih besar terserang sakit jantung.

Berbeda dengan orang yang menonton televisi kurang dari dua jam tiap harinya. Mereka lebih aman dari sakit jantung. Yang mengagetkan, ternyata televisi bukan hanya buruk bagi jantung, tapi juga untuk kesehatan tubuh secara menyeluruh.

Hasil penelitian juga menyebutkan bahwa orang yang sering menghabiskan waktunya untuk menonton televisi punya resiko besar untuk meninggal lebih cepat, bahkan meski sering berolahraga.

Jarang Gosok Gigi Beresiko Sakit Jantung

Orang yang sering membersihkan gigi punya peluang lebih besar terhindar dari sakit jantung. Sebaliknya, orang yang jarang membersihkan gigi berpotensi, dua kali lebih besar terserang sakit jantung.

Penyebabnya karena bakteri yang berada di gigi bisa menyebar ke gusi dan ke dalam tubuh serta melakukan perusakan pembuluh darah. Itulah penjelasan logis bagaimana bakteri pada gigi dapat memicu sakit jantung.

Yang menarik, sebuah penelitian menyebutkan bahwa satu dari tiga orang yang berusia lebih 30 tahun mengalami masalah dengan giginya dan jutaan orang dari mereka tidak menyadarinya. Oleh karena itu, baik untuk segera memeriksakan diri ke dokter gigi untuk mengetahui kesehatan gigi Anda.

Sering Migrain Rentan Kena Sakit Jantung

Wanita yang sering mengalami migrain sedikitnya sekali seminggu sangat rentan terserang sakit jantung. Resiko diserang penyakit jantung menjadi empat kali lipat lebih tinggi.

Penjelasan mengapa migrain dapat menyebabkan sakit jantung karena jenis sakit kepala ini langsung terhubung dengan kerusakan permanen pada lubang di antara jantung. Inilah yang disebut dengan istilah Patent Foramen Ovale (PFO).

Bagi wanita yang sering mengalami migrain sebaiknya tidak mengonsumsi pil kb sebab pil tersebut dapat menyebabkan meningkatnya penggumpalan darah. Selain itu, harus menghindari asap rokok dan menjaga keseimbangan berat badan.

Kurang Vitamin D Sahabat Sakit Jantung

Mengalami kekurangan vitamin D berbahaya bagi tubuh dan dapat memicu timbulnya sakit jantung. Orang yang kekurangan vitamin D beresiko dua kali lebih besar terserang sakit jantung.

Padahal, vitamin D tidak sukar didapat. Sering berjemur atau membiarkan badan terkena sinar matahari di pagi hari sangat baik untuk meningkatkan vitamin D dalam tubuh.

Mendengkur Potensial Menyebabkan Sakit Jantung

Mendengkur atau ngorok ternyata memperbesar resiko terserang sakit jantung. Orang yang mendengkur biasanya mengidap fenomena yang disebut dengan Obstructive Sleep Apnea (OSA), sebuah keadaan dimana pernapasan mengalami gangguan saat mendengkur.

Ini sangat berbahaya sebab umumnya orang yang mendengkur tidak sadar mengalami hal tersebut. Mendengkur biasanya terjadi pada orang yang mengalami kelebihan berat badan. Bagi yang suka mendengkur saat tidur, perlu segera memeriksakan kondisinya pada pihak medis.

Untuk terbebas dari sakit jantung, membiasakan gaya hidup sehat adalah langkah pencegahan terbaik. Seperti dengan tidur cukup, jalan kaki minimal 30 menit sehari, dan mengonsumsi buah dan sayuran.

Rutin makan buah dan sayuran setiap hari dapat mengurangi resiko terserang sakit jantung sampai 4 persen. Dengan melakukan hal-hal tersebut, Anda dapat mengurangi resiko terserang sakit jantung.

Tentang Penulis

Artikel dibuat oleh tim penulisan deherba.com kemudian disunting oleh Fery Irawan seorang editor sekaligus penulis yang antusias dan sadar untuk memberikan informasi kesehatan yang tidak berat sebelah. Aktif menulis beragam artikel kesehatan selama beberapa tahun terakhir. Ia selalu berupaya menyampaikan informasi yang aktual dan terpercaya, sesuai dengan ketentuan dan prinsip jurnalistik yang ada. Silakan klik di sini untuk kontak penulis via WhatsApp.

Anda mendapat manfaat dari artikel-artikel kami? Mohon berikan ulasan untuk terus menyemangati kami menulis > Google Review

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}